SELAMAT DATANG DI BLOG SMPN 1 KEDUNGPRING

2 Jun 2013

FESTIVAL LAMONGAN TEMPOE DOLOE HJL 444

Tanggal 31 Mei - 1 Juni 2013, Lamongan memiliki banyak tontonan dan hiburan di Alun-alun setempat dan kebetulan tiga even tersebut (Festival Tempoe Doeloe, Pameran Bonsai dan Ludruk) digelar secara bersamaan di pusat kota.
Huburan pertama dimulai dengan Festival tempoe doloe dimulai habis magrib yang dilanjut pembukaan oleh Bupati Fadeli didampingi para anggota forpimda, ketua dan panitia HJL serta sejumlah tokoh masyarakat. dan pejabat di lingkungan pemkab setempat. 
Dalam pameran ini, terlihat semuanya bernuansa Jadoel (masa-masa kolonialisme belanda), beberapa Stan umumnya berupa warung model jadul dengan atap jerami serta dinding gedeg (terbuat dari bambu) dan Kuliner Jadulpun bisa juga dinikmati (jajanan lama).
Setelah itu, pengunjung bisa menikmati pameran dan lomba bonsai yang terletak di sebelah barat alun-alun.  Ratusan bonsai dan tanaman tertata apik sehingga pengunjung bisa menikmati dan bisa dipastikan terheran-heran dengan model yang dipamerkan sebab bonsai-bonsainya banyak yang tergolong unik.
Selain itu group Keroncong dari lamongan yang bernama mbah gondrong juga semakin menambah suasana terkesan jadul dengan iring-iringan lagu dan instrument seperti bengawan solo, dll.

Kepala Dinas Pendidikan Lamongan Drs. Agus Suyanto, MM

Salah satu pengunjung yang begitu antusias menikmati suasana jadul

Stan yang menghadirkan jajanan lama dengan suasana yang lama juga

Lampu petromax semakin terlihat suasana jadoel

Coba perhatikan model kurungan ayam dan sepeda Oenta-ntja

Kostum jogja-an juga mendukung suasana terkesan tambah jadul

Salah satu stan yang memamerkan barang-barang antik termasuk keris

 Terkesan seperti Cafe-cafe masa kolonialisme

Ratusan bonsai unik tertata rapi

Kalau lihat langsung, dijamin anda terkagum-kagum (seperti miniatur pohon)

Grup Keroncong "Mbah Gondrong" semakin mendukung suasana Jadul

coba perhatikan yang berkostum merah, sangat menikmati sekali suling dari mbah

Kedatangan Bupati dan jajarannya diiringi alunan keroncong Mbah Gondrong

Rasanya kurang pas kalau nggak Pose doloe

Bupai Fadeli membuka sekaligus mersemikan acara Lamongan Festival Tempoe Doloe

Menunggu Ludruk Dika Indra Mandiri dari Ngimbang nggak dimulai-mulai

(dokumen resmi smpn 1 kedungpring dalam acara FLTD-HJL 444 Lamongan)

No comments:

Post a Comment